K-Profile

Single in Seoul

Pemain, Sinopsis, dan Fakta Film Single in Seoul

Profil

  • Judul: Single in Seoul
  • Judul Asli: 싱글 인 서울 (Singgeul in Seoul)
  • Genre: Drama, Melodrama
  • Tanggal Tayang: 29 November 2023
  • Durasi: 103 menit
  • Distributor: Lotte Entertainment
  • Distributor Internasional:
  • Pemain: Lee Dong Wook dan Im Soo Jung
  • Director: Park Bum Soo
  • Penulis Skenario: Lee Ji Min
  • Produser:
  • Sinematografer:
  • Rating: TBA

Sinopsis

Single in Seoul mengisahkan tentang kehidupan lajang Park Young Ho (Lee Dong Wook) dan Joo Hyun Jin (Im Soo Jung). Young Ho adalah seorang instruktur esai populer yang sangat menikmati gaya hidupnya sebagai seorang lajang. Suatu ketika, ia mendapatkan tawaran untuk menulis buku berdasarkan gaya hidupnya dengan judul Single in Seoul.

Sementara itu, Hyun Jin adalah seorang editor terampil tetapi kerap merasa bimbang dalam hal-hal terkait percintaan. Keduanya bertemu dalam proyek buku yang akan digarap Young Ho. 

Pemeran Single in Seoul

Karakter: Park Young Ho
Pemain: Lee Dong Wook
Film lain dari Lee Dong Wook: A Year-End Medley (2021), Tale of the Nine Tailed 1938 (tvN / 2023), Bad and Crazy (tvN-iQIYI / 2021-2022), Tale of the Nine Tailed (tvN / 2020), dll

 

Karakter: Joo Hyun Jin
Pemain: Im Soo Jung
Film lain dari Im Soo Jung: Cobweb (2022), Melancholia (tvN / 2021), Mothers (2018),
The Table (2017), dll

Daftar Lengkap Pemain Single in Seoul

  • Esom sebagai penulis buku terlaris
  • Jang Hyun Sung sebagai Jin Pyo
  • Kim Ji-Young sebagai Kyung-A
  • Lee Mi-Do sebagai Yoon-Jung
  • Lee Sang-Yi sebagai Byeong-Soo
  • Ji E-Suu sebagai Ye-Ri
  • Han Jong-Hoon sebagai Guru Kim

Cameo & Penampilan Spesial

N/A

Bagan hubungan karakter

N/A

Musik

N/A

Nominasi & penghargaan

TBA

Video cuplikan

Teaser

Serba-serbi

  • Pada 2020 lalu, Lee Dong Wook dikonfirmasi membintangi film melodrama berjudul Single in Seoul.
  • Awalnya, film tersebut akan tayang pada 2021 di Korea Selatan. Namun, hingga kini belum ada kepastian untuk film ini diluncurkan.
  • Saat wawancara dengan majalah Area, Lee Dong Wook bercerita bahwa pernah merasa kesulitan saat syuting di tengah pandemi karena mendapat penolakan oleh warga di lokasi syuting.
  • Dong Wook mengatakan bahwa ia sangat menikmati beradegan syuting dengan Im Soo Jung.
  • Film tersebut menjadi kali kedua pertemuan mereka setelah beradu akting dalam drakor Search: WWW.
  • Film tersebut mulai melakukan proses syuting pada 14 November 2020.

Via: kepoper.com

lidya00

Recent Posts

Everything Will Come True / It Will Come True

Profil Judul: Everything Will Come True / It Will Come True Judul Asli: 다 이루어질지니…

1 tahun ago

Officer Black Belt

Profil Judul: Officer Black Belt Judul Asli: 무도실무관 (Mudosilmugwan) Genre: Aksi-Komedi Tanggal Tayang: 2024 Durasi…

1 tahun ago

Daftar Peserta Singles Inferno 3, Lengkap dengan Akun Instagramnya

Reality show kencan Korea Selatan (Korsel) populer Netflix, Single's Inferno, akhirnya kembali dengan musim ketiganya!…

1 tahun ago

Yuk, Kenalan Sama Brosis dari para Member ENHYPEN

  ENHYPEN adalah boy group Korea Selatan (Korsel) yang terbentuk melalui kerja sama antara Belift…

1 tahun ago

DV.OL

Punya fakta menarik lainnya tentang DV.OL? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

NCHIVE

Punya fakta menarik lainnya tentang NCHIVE? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

Website ini menggunakan cookies.