Panggung ‘KCON:TACT Season 2’ menjadi tempat reuni member Wanna One dan X1 setelah bubarnya kedua grup tersebut.
Melalui press release yang yang dikeluarkan pada tanggal 14 Oktober 2020, pihak penyelenggara ‘KCON:TACT’ mengumumkan bahwa lima member Wanna One akan berkolaborasi dalam satu panggung. Ha Sungwoon, Kim Jaehwan, Park Jihoon, Park Woojin dan Lee Daehwi dikabarkan bakal menyanyikan lagu Wanna One di stage ‘KCON:TACT’ tanggal 24 Oktober 2020.
Sedangkan Kim Wooseok dan Lee Eunsang, kedua member X1 yang baru saja mengeluarkan lagu duet berjudul ‘Memories’ akan bergabung dengan WOODZ (Cho Seungyoun). Ketiganya akan menampilkan performance spesial yang akan mengobati kerinduan fans. Rencananya mereka akan berkolaborasi di panggung KCON:TACT tanggal 18 Oktober 2020.
Bagi Wannable (sebutan untuk fans Wanna One) dan OneIt (sebutan untuk fans X1) yang merindukan interaksi para member, jangan lupa untuk menonton panggung kolaborasi mereka.