Pihak SEVENTEEN (S.Coups, Jeonghan, Joshua, Jun, Hoshi, Wonwoo, Woozi, The8, Mingyu, Dokyeom, Seungkwan, Vernon, Dino) merilis pernyataan resmi mengenai berita comeback-nya grup tersebut.
Agensi SEVENTEEN, Pledis Entertainment, mengumumkan melalui portal berita NewsEn pada 10 Mei, “Tanggal comeback SEVENTEEN belum ditetapkan, dan pengumuman resmi akan dibuat ketika jadwal comeback telah ditetapkan.”
Jika SEVENTEEN mengonfirmasi comeback pada bulan Juni, maka ini akan menjadi comeback grup tersebut dalam delapan bulan.
Sebelumnya, pada 19 Oktober tahun lalu, SEVENTEEN merilis album spesial ‘; [Semicolon]’ dengan single utama berjudul ‘HOME;RUN’ yang berisi “pesan harapan” bagi kaum muda. SEVENTEEN sendiri memiliki fandom solid yang berhasil membukukan 1,06 juta penjualan album selama satu bulan dengan album tersebut.
Hasil positif ini diperoleh menyusul hasil serupa dari mini album ke-7 SEVENTEEN bertajuk ‘Henggarae’ yang dirilis pada bulan Juni tahun lalu. Album tersebut juga berhasil melampaui penjualan lebih dari satu juta copy.
Kedua rilisan terakhir SEVENTEEN telah memberikan gelar double million seller setelah berhasil memecahkan rekor penjualan melebihi 1 juta copy untuk dua album secara berturut-turut. Banyak penggemar musik baik di dalam maupun luar negeri yang mengharapkan album baru yang dirilis kali ini dapat menorehkan rekor baru untuk grup tersebut.
(Sumber: NewsEn via Kepoper.com)
Profil Judul: Everything Will Come True / It Will Come True Judul Asli: 다 이루어질지니…
Profil Judul: Officer Black Belt Judul Asli: 무도실무관 (Mudosilmugwan) Genre: Aksi-Komedi Tanggal Tayang: 2024 Durasi…
Reality show kencan Korea Selatan (Korsel) populer Netflix, Single's Inferno, akhirnya kembali dengan musim ketiganya!…
ENHYPEN adalah boy group Korea Selatan (Korsel) yang terbentuk melalui kerja sama antara Belift…
Website ini menggunakan cookies.