Trivia

6 Momen Tergemas Jungwoo NCT dengan Kepribadian 4D-nya!

Momen lucu Jungwoo NCT yang menggemaskan ada banyak sih, ini dia 6 di antaranya!

Memiliki kepribadian yang unik dapat membantu idola K-Pop menonjol di industri ini. Nah, di boygrup NCT ada salah satu member yang mempunyai kepribadian 4D dimana dia sering melakukan sesuatu out-of-the-box. Yup, dia adalah Kim Jungwoo!

Jungwoo yang merupakan member NCT 127 kelahiran tahun 1998 ini, telah melakukan beberapa hal yang sangat aneh namun menghibur yang menampilkan kepribadian unik 4D-nya, dan para netizen dari komunitas online populer di Korea baru-baru ini menertawakan beberapa momen tersebut.

Ini dia beberapa momen lucu Jungwoo NCT tersebut!

1. Jungwoo yang mirip puppy/anak anjing lucu

Banyak NCTzen yang berkata kalau Jungwoo mirip sekali dengan anak anjing yang lucu. Para member NCT 127 juga setuju dengan pendapat NCTzen tersebut. Lihatlah ketika dia dengan senang hati menunjukkan seberapa mirip dia bisa meniru seekor anak anjing!

2. Memakai mahkota terbalik

Ketika dia tampil di konten dingo, seseorang mengatakan kepadanya bahwa bagian mahkota yang runcing harusnya di belakang. Jungwoo berpikir bahwa dia memakai mahkota yang terbalik, dan membaliknya. Jelas, ini adalah cara unik untuk menafsirkan kesalahan.

3. Terbiasa dibilang menggemaskan

Ketika Mark ditanya apa sesuatu yang menarik dari Jungwoo, seperti biasa Mark pasti akan menjawab hal paling utama yaitu kalau dia menggemaskan. Jungwoo rupanya berpikir hal ini terlalu jelas dan merupakan suatu fakta yang mutlak. Dia sepertinya ingin hal lain yang lebih menarik.

4. Dance lucu ala Jungwoo

Ketika beberapa dari member NCT 127 muncul di ‘After Mom Asleep’, tak usah ditanya lagi karena di acara ini banyak banget momen lucu Jungwoo. Seperti ketika dia menari lucu seperti ini!

5. Jungwoo kaget

Ketika tampil di sebuah acara TV Jepang, NCT 127 memegang bolpen yang sepertinya mengeluarkan aliran listrik. Lihat ekspresi lucu Jungwoo ketika memegang bolpen tersebut!

6. Ketika Jack dan Rose menari hiphop

Momen legendaris dari pesta Halloween tahun 2018 yang lalu adalah ketika Jungwoo dan Jaehyun masing-masing menjadi karakter Rose dan Jack di film Titanic. Kita tahu kalau Jungwoo memang sangat cantik dengan memakai kostum dan dandanan ini, nah lucunya adalah ketika menari hiphop dengan kostum ini!

 

Kiki

Recent Posts

Everything Will Come True / It Will Come True

Profil Judul: Everything Will Come True / It Will Come True Judul Asli: 다 이루어질지니…

1 tahun ago

Officer Black Belt

Profil Judul: Officer Black Belt Judul Asli: 무도실무관 (Mudosilmugwan) Genre: Aksi-Komedi Tanggal Tayang: 2024 Durasi…

1 tahun ago

Daftar Peserta Singles Inferno 3, Lengkap dengan Akun Instagramnya

Reality show kencan Korea Selatan (Korsel) populer Netflix, Single's Inferno, akhirnya kembali dengan musim ketiganya!…

1 tahun ago

Yuk, Kenalan Sama Brosis dari para Member ENHYPEN

  ENHYPEN adalah boy group Korea Selatan (Korsel) yang terbentuk melalui kerja sama antara Belift…

1 tahun ago

DV.OL

Punya fakta menarik lainnya tentang DV.OL? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

NCHIVE

Punya fakta menarik lainnya tentang NCHIVE? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

Website ini menggunakan cookies.