K-Pop

Lagu ‘Zimzalabim’ – Red Velvet Akan Jadi OST Film Animasi ‘Trolls 2’!

Sebelumnya, dirumorkan kalau Red Velvet akan mengisi OST untuk film DC ‘Birds of Prey’. Namun, itu tak benar dan hanya rumor yang dibuat oleh penggemar.

Tapi hari ini, ternyata benar kalau Red Velvet akan mengisi OST film terkenal! Tapi, bukan seperti yang kalian harapkan, mereka mengisi OST untuk film animasi – ‘Trolls World Tour’ milik DreamWorks Animation!

Dalam sebuah trailer baru yang dirilis di seluruh wilayah Asia, sekelompok Troll terlihat memperkenalkan diri mereka sebagai ‘geng K-Pop’. Itu tepat sebelum mereka menyanyikan lagu Red Velvet yang energetik – ‘Zimzalabim’!

Mungkin bukan yang diharapkan para penggemar, yaitu lagu ‘Psycho’ untuk ‘Birds of Prey’. Tetapi mereka sudah mulai bersemangat melihat Red Velvet terekspos ke generasi baru yang lebih muda!

Trolls X Red Velvet

Para Troll di trailer bahkan menampilkan warna khas Red Velvet di rambut mereka: ungu untuk Yeri, kuning untuk Seulgi, biru untuk Wendy, merah muda untuk Irene, dan hijau untuk Joy.

Ini adalah kedua kalinya Red Velvet menjadi berpartisipasi untuk film ‘Trolls’. Pada tahun 2018, SM Entertainment merilis ‘Hair in the Air’ sebagai bagian dari seri Station mereka. Lagu ini sebagai lagu tema untuk seri animasi ‘Trolls’, dan menampilkan Yeri Red Velvet bersama Renjun, Jeno, dan Jaemin dari NCT.

Source: koreaboo

Kiki

Recent Posts

Everything Will Come True / It Will Come True

Profil Judul: Everything Will Come True / It Will Come True Judul Asli: 다 이루어질지니…

1 tahun ago

Officer Black Belt

Profil Judul: Officer Black Belt Judul Asli: 무도실무관 (Mudosilmugwan) Genre: Aksi-Komedi Tanggal Tayang: 2024 Durasi…

1 tahun ago

Daftar Peserta Singles Inferno 3, Lengkap dengan Akun Instagramnya

Reality show kencan Korea Selatan (Korsel) populer Netflix, Single's Inferno, akhirnya kembali dengan musim ketiganya!…

1 tahun ago

Yuk, Kenalan Sama Brosis dari para Member ENHYPEN

  ENHYPEN adalah boy group Korea Selatan (Korsel) yang terbentuk melalui kerja sama antara Belift…

1 tahun ago

DV.OL

Punya fakta menarik lainnya tentang DV.OL? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

NCHIVE

Punya fakta menarik lainnya tentang NCHIVE? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago