Home

Penjelasan Mengapa Konten K-pop yang Didistribusikan KakaoM Dihapus dari Spotify

Pada tengah malam waktu Korea, konten K-pop yang didistribusikan KakaoM Dihapus dari layanan streaming musik global Spotify. Menurut media asing seperti NME, Spotify dan KakaoM gagal mencapai kesepakatan lisensi baru diantara keduanya.

Spotify sebelumnya meluncurkan layanan streaming musiknya di Korea pada 1 Februari yang lalu. Spotify Korea yang sudah tidak lagi memiliki perjanjian lisensi dengan KakaoM, akhirnya tidak dapat menyediakan lagu-lagu K-Pop dari artis seperti seperti IU dan Zico. KakaoM memiliki porsi yang cukup besar di pasar distribusi musik K-pop. Sebanyak 35,7 persen dari lagu di Top 400 Gaon Music Chart pada tahun 2020 distribusikan oleh KakaoM.

IU Celebrity – IU Official Twitter

Spotify Global Service menjelaskan bahwa konten K-pop yang didistribusikan KakaoM tidak lagi tersedia karena lisensi telah kadaluarsa sejak 1 Maret 2021. Spotify juga menambahkan, “Kami telah bekerja untuk memperbarui perjanjian lisensi global dengan KakaoM sejak tahun lalu. Meskipun telah mengusahakan yang terbaik untuk memperbarui kontrak lisensi yang ada dengan KakaoM, kami tidak berhasil mencapai persetujuan sehingga kontrak tersebut berakhir sebagaimana perjanjian awal (tanggal 1 Maret).”

Kontrak lisensi yang sebelumnya ditandatangani Spotify dan KakaoM berlaku di negara-negara di seluruh dunia, kecuali di Korea.

SEVENTEEN, BTOB, MONSTA X, MAMAMOO – Pledis Ent., Cube Ent., Starship Ent., RBW Ent.

Spotify mengatakan, “Gagalnya kami dalam mencapai persetujuan baru (dengan KakakoM) merupakan sesuatu yang sangat disayangkan tidak hanya bagi pihak artis, namun juga bagi para penggemar. Pihaknya juga menekankan, “Kami berharap agar dapat menyelesaikan situasi ini segera.”

Akibat dari kejadian ini, banyak perusahaan yang berkepentingan, para artis, dan juga penggemar musik menyuarakan ketidaknyamanan mereka melalui media sosial Twitter.

(Sumber: Digital Today via Kepoper.com)

StumbledUpon99

Recent Posts

Everything Will Come True / It Will Come True

Profil Judul: Everything Will Come True / It Will Come True Judul Asli: 다 이루어질지니…

9 bulan ago

Officer Black Belt

Profil Judul: Officer Black Belt Judul Asli: 무도실무관 (Mudosilmugwan) Genre: Aksi-Komedi Tanggal Tayang: 2024 Durasi…

9 bulan ago

Daftar Peserta Singles Inferno 3, Lengkap dengan Akun Instagramnya

Reality show kencan Korea Selatan (Korsel) populer Netflix, Single's Inferno, akhirnya kembali dengan musim ketiganya!…

9 bulan ago

Yuk, Kenalan Sama Brosis dari para Member ENHYPEN

  ENHYPEN adalah boy group Korea Selatan (Korsel) yang terbentuk melalui kerja sama antara Belift…

9 bulan ago

DV.OL

Punya fakta menarik lainnya tentang DV.OL? Tulis di kolom komentar ya!

10 bulan ago

NCHIVE

Punya fakta menarik lainnya tentang NCHIVE? Tulis di kolom komentar ya!

10 bulan ago

Website ini menggunakan cookies.