Sejak diumumkan oleh agensi Irene dan Seulgi akan debut sebagai sub unit, ReVeluv sudah mewanti-wanti lagu hingga konsep yang mereka usung. Jika kamu penasaran dengan sub unit Irene Seulgi Monster, lihat saja 5 fakta menarik tentang debut mereka berikut ini!
IRENE & SEULGI adalah sub unit pertama Red Velvet, yang mendapatkan popularitas global karena spektrum musiknya yang luas dan konsepnya juara. Keduanya telah membuktikan berbagai pesona dan keterampilan vokal melalui kolaborasi, OST, dll. Selain itu, karena IRENE & SEULGI aktif sebagai ‘artis multitalenta’ seperti pada penampilan mereka di dunia mode dan hiburan serta, diharapkan penggemar dapat menikmati kegiatan unit dari sinergi dua idol.
Judul lagu Irene & Seulgi, “Monster,” digambarkan sebagai lagu dengan bass yang berat dan suara dubstep yang kuat, sangat cocok dengan gerakan energik dalam koreografi. Baik lagu dan MV akan menampilkan kerjasama epik antara Irene dan Seulgi melalui gerakan unik dari subunit mereka. Seperti yang sudah Seulgi konfirmasi bahwa mini album mereka adalah “Monster.” Pada tanggal 14 Juni kemarin, Red Velvet membagikan teaser Irene dan Seulgi.
Seulgi dan Irene dari Red Velvet terlihat sedang syuting MV untuk penampilan debut sub unit mereka! Keduanya terlihat pada 20 Mei lalu, yang menyebabkan penggemar berspekulasi tentang konsep mereka! Sejak pengumuman subunit dibuat sebulan yang lalu, para penggemar dengan semangat menunggu berita tentang debut mereka. Gadis-gadis cantik ini terlihat sedang syuting di Baegot Hanul Water Park mengenakan kemeja putih dan celana hitam yang serasi.
Setelah merilis mini album pada hari Senin kemarin “Red Velvet – IRENE & SEULGI ‘Monster’ MV akan dirilis pada Selasa (7/7) pukul 12 siang (KST).” Pengumuman ini berubah dari jadwal seharusnya yang disebutkan oleh agensi mereka, SM Ent bahwa MV tayang pada tanggal sama dengan perilisan album.
“Maafkan ketidaknyamanan yang disebabkan oleh keterlambatan dalam merilis MV, dan terima kasih atas pengertian dan dukungan kalian.” Ungkap agensi.
Mini album pertama mereka baik untuk penjualan album digital dan fisik melonjak di seluruh dunia, termasuk qqmusic China dan grafik album Hanteo Korea Selatan. Monster juga memecahkan rekor sebagai album terlaris dari sub-unit KPop wanita, melebihi TaeTiSeo sub unit Girls ‘Generation dengan album “Twinkle” pada 2012.
Kalian bisa lihat MV “Monster” IRENE & SEULGI dibawah ini!
Profil Judul: Everything Will Come True / It Will Come True Judul Asli: 다 이루어질지니…
Profil Judul: Officer Black Belt Judul Asli: 무도실무관 (Mudosilmugwan) Genre: Aksi-Komedi Tanggal Tayang: 2024 Durasi…
Reality show kencan Korea Selatan (Korsel) populer Netflix, Single's Inferno, akhirnya kembali dengan musim ketiganya!…
ENHYPEN adalah boy group Korea Selatan (Korsel) yang terbentuk melalui kerja sama antara Belift…
Website ini menggunakan cookies.