Trivia

EXO-L Wajib Tahu 5 Fakta Membanggakan tentang Sehun EXO

Sehun bulan ini disibukkan dengan jadwal comeback dengan Chanyeol lewat subunit mereka EXO-SC. Sehun dan Chanyeol sudah merilis teaser mereka dari album ‘1 Billion Views’ yang akan dirilis pada 13 Juli mendatang. Tentu saja, kembali duo tampan EXO ini disambut antusias oleh para penggemarnya, hingga sempat menempati trending topik Twitter beberapa hari. Namun yang akan kita bahas disini bukan mengenai comeback EXO-SC melainkan 5 fakta sehun exo 2020 yang wajib diketahui EXO L. 

1. Dia ditemukan agensi saat makan tteokbokki

Sehun menuju ketenaran secara tak terduga. Tidak seperti kebanyakan bintang K-Pop yang mengikuti berbagai audisi, tim casting SM Entertainment menemukan Sehun ketika ia sedang makan tteokbokki. Dalam sebuah wawancara dengan Koreaboo, Sehun menjelaskan bahwa ia dididik oleh orang tuanya untuk menghindari orang asing. Akibatnya, ia “lari menghindari manajer casting selama 30 menit”. 

2. Dia mencintai anak-anak

Cinta Sehun untuk anak-anak terlihat dari donasi amal yang dia berikan lewat penghasilannya sendiri. Sehun memberikan 20 juta won (sekitar 242 juta) untuk Seoul Mangu Elementary School (tempat ia belajar di Sekolah Dasar dulu). Dia juga menyumbangkan uang hasil jerih payahnya ke pusat perawatan anak dan bayi Eden I Vile. Selain itu, Sehun secara konsisten menjadi sukarelawan di Centre Sunduk Home over Children’s Day.

3. Dia adalah aktor pro dengan banyak bakat.

Selain menjadi rapper berbakat, ia juga membintangi beberapa serial web diantaranya Secret Queen Makers, Dear Archimedes, Dokgo Rewind dan film Catman. Fakta Sehun EXO 2020 adalah dia dikonfirmasi bermain dalam film Pirates 2 yang dibintangi sederet aktor dan aktris papan atas, seperti Kang Ha Neul, Han Hyo Joo, Lee Kwang Soo, Kwon Sang Woo dan Chae Soo Bin. Pirates 2 merupakan sekuel film Pirates 2014 yang pernah meraup lebih dari 8,66 juta penonton. Rencananya produksi film ini akan dimulai pada pertengahan Juli 2020.

4. Dia sangat peduli pada para hyung-nya

Sehun adalah anggota termuda dari grup. Namun, member EXO lainnya percaya bahwa ia adalah alasan mengapa mereka berhasil hingga saat ini. Dalam sebuah wawancara tahun 2018 dengan Koreaboo, EXO mengungkapkan, “Kami sering berbicara tentang hal-hal yang tidak kami setujui satu sama lain… kami mencoba menyelesaikan masalah dengan berbicara satu sama lain dan Sehun menjadi penengahnya. Dia sangat intuitif dan memaksa kita untuk berbicara satu sama lain.” 

“Sebelum tidur, aku berdoa. Mari kita saling mengandalkan, jangan bertengkar, dan aku berharap kita bisa bertahan sampai akhir dengan bahagia. Aku cinta kalian.” ungkap Sehun.

5. Dia tidak suka mendapat kado saat ulang tahun

Sehun senang menerima begitu banyak cinta dari penggemar, akan tetapi dia lebih suka jika mereka memberikan hadiah kepada yang membutuhkan. Dalam sebuah surat terbuka yang dilansir dari Soompi, ia menulis, “Aku berpikir untuk hanya menerima pikiran positif  sebagai pengganti hadiah pada hari ulang tahunku. Aku pikir memberikan hadiah kepada mereka yang membutuhkan dan memberi mereka harapan akan menjadi hadiah ulang tahun terhebat yang bisa aku terima”.

Source: scmp

parksaori

Recent Posts

Everything Will Come True / It Will Come True

Profil Judul: Everything Will Come True / It Will Come True Judul Asli: 다 이루어질지니…

1 tahun ago

Officer Black Belt

Profil Judul: Officer Black Belt Judul Asli: 무도실무관 (Mudosilmugwan) Genre: Aksi-Komedi Tanggal Tayang: 2024 Durasi…

1 tahun ago

Daftar Peserta Singles Inferno 3, Lengkap dengan Akun Instagramnya

Reality show kencan Korea Selatan (Korsel) populer Netflix, Single's Inferno, akhirnya kembali dengan musim ketiganya!…

1 tahun ago

Yuk, Kenalan Sama Brosis dari para Member ENHYPEN

  ENHYPEN adalah boy group Korea Selatan (Korsel) yang terbentuk melalui kerja sama antara Belift…

1 tahun ago

DV.OL

Punya fakta menarik lainnya tentang DV.OL? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

NCHIVE

Punya fakta menarik lainnya tentang NCHIVE? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

Website ini menggunakan cookies.