K-Drama

Shadow Beauty

Pemain, Sinopsis, dan Fakta Drakor Shadow Beauty

Profil

  • Judul: Shadow Beauty
  • Judul Asli: 그림자 미녀 (Geurimja Minyeo)
  • Genre: Romance, Drama
  • Jumlah Episode: 13
  • Tanggal Tayang: 20 November 2021 – 1 Januari 2022
  • Waktu Tayang: Rabu, Sabtu
  • Saluran TV:
  • Distributor Internasional: WeTV, Viki, Kakao TV
  • Pemain: Shim Dal Gi dan Choi Bo Min
  • Director: Bang Soo In
  • Penulis Skenario: Bang Soo In
  • Rating:

 

Sinopsis

Shadow Beauty mengisahkan tentang kehidupan seorang siswa sekolah menengah atas yang menjadi korban bullying bernama Goo Ae Jin (Shim Dal Gi). Goo Ae Jin dikenal sebagai siswa introvert, dan kerap kali mengalami penindasan dari teman-teman sekelasnya.

Namun, dibalik semua itu ternyata Goo Ae Jin merupakan bintang sosial media (sosmed) sekaligus influencer populer. Dia menggunakan avatar cantik nan mempesona bernama Genie dan memiliki ratusan ribu followers.

Karakter Genie sendiri diperankan oleh salah satu member fromis 9 yaitu Lee Nagyung. Dalam Shadow Beauty, Bomin Golden Child memerankan karakter siswa teladan sekaligus ketua kelas bernama Kim Ho In.

 

Pemeran

Nama karakter: Goo Ae Jin
Nama pemain: Shim Dal Gi
Drama lain Shim Dal Gi: Snowball (2021), Samjin Company English Class (2020), The School Nurse Files (Netflix / 2020), Hospital Playlist (tvN / 2020) 

Nama karakter: Kim Ho In
Nama pemain: Choi Bo Min
Drama lain  Choi Bo Min: 18 Again (JTBC / 2020), Melting Me Softly (tvN / 2019) 

 

Daftar Lengkap Pemain Shadow Beauty

 

Cameo & Penampilan Spesial

  • Yoon Sang Young

 

Bagan hubungan karakter

Karakter dalam Shadow Beauty Goo Ae Jin (Shim Dal Gi) merupakan siswa sekolah menengah yang menjalani kehidupan ganda. Di sekolah ia sering di-bully teman-teman sekelasnya, sedangkan di medsos ia terkenal sebagai influencer populer dengan memakai ava dan karakter bernama Genie.

Genie merupakan persona Ae Jin  di medsos yang diperankan oleh Lee NaGyung fromis_9. Sementara itu, Kim Ho In (Choi Bo Min) adalah ketua kelas di kelas Ae Jin yang dikenal pintar.

Ae Jin memiliki teman sekaligus seorang trainee idol yaitu Lee Jin Seong (Hong Seok). Selain teman, Ae Jin sering mendapat perlakuan jahat dari Yang Ha Neul (Heo Jeong Hee) dan Jo Sae Hee (Baek Ji Hye).

 

Original Soundtrack

  • Shadow Beauty by Meaningful Stone

 

Nominasi & penghargaan

N/A

 

Video cuplikan

Trailer 

 

Serba-serbi

  • Shadow Beauty mengangkat isu yang sering terjadi dalam kehidupan sekolah khususnya yang marak di Korea Selatan, yaitu pembullyan.
  • Drakor tersebut diisi oleh deretan idol K-Pop mulai dari Choi Bomin Golden Child, Yang Hong Seok Pentagon, Le Nagyung fromis_9.
  • Shadow Beauty diadaptasi dari sebuah web comic dengan judul yang sama karya populer dari seorang kreator bernama A-Heum.
  • Versi web comic pertama kali dipublikasikan melalui situs resmi Kakao Page pada 2017 dan episode terakhirnya telah resmi dirilis pada 31 Mei 2020.
  • Shadow Beauty digarap oleh sutradara sekaligus screenwriter Bang Soo In. Drama ini menjadi comeback So In setelah vakum kurang lebih tiga tahun lewat film terakhir berjudul Stand by Me (2018).

Via: kepoper.com

little-a

Recent Posts

Everything Will Come True / It Will Come True

Profil Judul: Everything Will Come True / It Will Come True Judul Asli: 다 이루어질지니…

1 tahun ago

Officer Black Belt

Profil Judul: Officer Black Belt Judul Asli: 무도실무관 (Mudosilmugwan) Genre: Aksi-Komedi Tanggal Tayang: 2024 Durasi…

1 tahun ago

Daftar Peserta Singles Inferno 3, Lengkap dengan Akun Instagramnya

Reality show kencan Korea Selatan (Korsel) populer Netflix, Single's Inferno, akhirnya kembali dengan musim ketiganya!…

1 tahun ago

Yuk, Kenalan Sama Brosis dari para Member ENHYPEN

  ENHYPEN adalah boy group Korea Selatan (Korsel) yang terbentuk melalui kerja sama antara Belift…

1 tahun ago

DV.OL

Punya fakta menarik lainnya tentang DV.OL? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

NCHIVE

Punya fakta menarik lainnya tentang NCHIVE? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

Website ini menggunakan cookies.