K-Drama

Love (ft. Marriage and Divorce) 2

Pemain, Sinopsis, dan Fakta Drakor Love (ft. Marriage and Divorce) 2

PROFIL

  • Judul : Love (ft Marriage and Divorce) 2
  • Judul Asli : 결혼작사 이혼작곡 (Gyeolhonjaksa Ihonjakgok; terjemahan: Marriage Lyrics and Divorce Music)
  • Genre : Drama. Romansa
  • Tanggal Tayang : 12 Juni – 8 Agustus 2021
  • Waktu Tayang : Sabtu-Minggu, 21.00 KST
  • Jumlah Episode : 16
  • Saluran TV : TV Chosun
  • Distributor Internasional : Netflix
  • Pemain : Sung Hoon, Lee Ga Ryeong, Lee Tae Gon, Park Joo Mi, Jeon Soo Kyung, Jeon Noh Min
  • Director : Yoo Jung Joon
  • Penulis Skenario : Im Sung Han
  • Rating Penayangan Tertinggi : 16.582% (nasional)

 

SINOPSIS

Love (ft Marriage and Divorce) 2 masih bercerita tentang polemik rumah tangga dari pasangan berusia 30an, 40an, dan 50an yang ada di Love (ft. Marriage and Divorce) musim pertama. Para istri dari 3 keluarga ini sama-sama bekerja di sebuah stasiun radio. Namun, sang suami masing-masing keluarga ini memiliki wanita idaman lain yang mengancam rumah tangga mereka.  

Pan Sa Hyun (Sung Hoon) dan Boo Hye Ryung (Lee Ga Ryeong) merupakan pasangan berusia 30an yang tidak memiliki anak. Di luar rumah, Sa Hyun ternyata berselingkuh bahkan wanita tersebut kini mengandung anak Sa Hyun. 

Shin Yoo Shin (Lee Tae Gon) dan Sa Pi Young (Park Joo Mi) adalah pasangan di usia 40an. Mereka telah memiliki seorang anak perempuan. Namun Yoo Shin pun memiliki wanita selingkuhan yang berprofesi sebagai model. 

Pasangan yang berusia 50an, Lee Shi Eun (Jeon Soo Kyung) dan Park Hae Ryoon (Jeon Noh Min), pun tak luput dari kisah perselingkuhan. Meski telah memiliki putri dengan usia dewasa, sang ayah Hae Ryoon masih berani untuk berselingkuh dengan seorang aktris musikal. 

Lalu bagaimana akhir dari kisah rumit ke 3 keluarga ini? 

 

PEMERAN

Karakter : Pan Sa Hyun
Pemain : Sung Hoon
Drama lain dari Sung Hoon : From Today We Are, So I Married The Anti-Fan, Love (ft. Marriage & Divorce), Level Up, The Sound of Your Heart Reboot

Karakter : Boo Hye Ryung
Pemain : Lee Ga Ryeong
Drama lain dari Lee Ga Ryeong : Love (ft. Marriage & Divorce), The Invincible Lady Cha, Apgujeong Midnight Sun

Karakter : Shin Yoo Shin
Pemain : Lee Tae Gon
Drama lain dari Lee Tae Gon : Love (ft. Marriage & Divorce), One Well-Raised Daughter

Karakter : Sa Pi Young
Pemain : Park Joo Mi
Drama lain dari Park Joo Mi : Love (ft. Marriage & Divorce), ID: Gangnam Beauty, Come and Hug Me, The Flower in Prison

Karakter : Lee Shi Eun
Pemain : Jeon Soo Kyung
Drama lain dari Jeon Soo Kyung : Love (ft. Marriage & Divorce), Cheat On Me If You Can, Do Do Sol Sol La La Sol, She Knows Everything, Melting Me Softly, My First First Love, Welcome to Waikiki 2

Karakter : Park Hae Ryoon
Pemain : Jeon Noh Min
Drama lain dari Jeon Noh Min : Love (ft. Marriage & Divorce), Live On, Itaewon Class, The King: Eternal Monarch, Doctor John, Suits, The Emperor: Owner of the Mask 

 

Daftar Lengkap Pemain Love (ft Marriage and Divorce) 2

  • Kim Bo Yun sebagai Kim Dong Mi
  • Noh Joo Hyun sebagai Shin Ki Rim
  • Lee Min Young sebagai Song Won
  • Song Ji In sebagai Ah Mi
  • Lim Hye Young sebagai Nam Ga Bin
  • Moon Sung Ho sebagai Seo Ban
  • Kim Eung Soo sebagai Pan Moon Ho
  • Lee Jong Nam sebagai So Ye Jung
  • Bu Bae sebagai Seo Dong Ma
  • Bae Yoo Ri sebagai Jun Jae
  • Jeon Hye Won sebagai Park Hyang Gi
  • Im Han Bin sebagai Park Woo Ram
  • Lee Hyo Chun sebagai Mo Seo Hyang
  • Park Seo Kyung sebagai Shin Ji Ah
  • Yoon Hae Young sebagai Ji Su Hui
  • Yoon Seo Hyun sebagai Jo Woong

 

Kameo dan Penampilan Spesial Love (ft Marriage and Divorce) 2

  • Lee Sook sebagai Mo Seo Ri
  • Lim Baek Cheon sebagai tamu dalam program radio
  • Hong Ji Yoon
  • Park Sang Min

 

BAGAN HUBUNGAN KARAKTER

source: tvchosun

Masih sama dengan musim sebelumnya, ketiga pasangan utama dalam Love (ft Marriage and Divorce) 2 adalah Pan Sa Hyun & Boo Hye Ryung, Shin Yoo Shin & Sa Pi Young, serta Lee Shi Eun & Park Hae Ryoon. 

Ketiga wanita merupakan rekan kerja di dunia penyiaran khususnya program radio. Boo Hye Ryung merupakan DJ untuk sebuah program radio, Lee Shi Eun adalah penulis naskah nya, sedangkan Sa Pi Young sebagai produser acara. Sedangkan para suami sama-sama memiliki hubungan dengan wanita lain. 

Namun tidak seperti dua pasangan lain, pasangan Boo Hye Ryung-Pan Sa Hyun tidak memiliki anak. Ada juga karakter para orang tua dari masing-masing karakter. Kebetulan, ayah Pan Sa Hyun dengan ibu tiri Shin Yoo Shin juga memiliki hubungan masa lalu.  

 

ORIGINAL SOUNDTRACK

  • Love Again by Hong Ji Yun
  • If I Had Known by Park Sang Min
  • Even Though I Know I Can’t Love by Yu Jei
  • Don’t Turn Away by Usona
  • Deep Sadness by Lee Hyun
  • It Will Be Okay by Sung Hoon
  • For You by Sung Hoon
  • Wait by Nautilus

 

PENGHARGAAN

N/A

 

VIDEO CUPLIKAN

Highlight Love (ft Marriage and Divorce) 2

 

 

SERBA-SERBI

  • Sehari sebelum penayangan Love (ft Marriage and Divorce) 2, tim produksi mengadakan acara presentasi produksi secara online.
  • Seri ini dirumorkan akan dilanjutkan dengan season 3 namun belum diputuskan.
  • Aktor Sung Hoon yang menjadi salah satu pemeran utama juga ikut menyanyikan soundtrack drama ini.

Via kepoper.com 

little-a

Recent Posts

Everything Will Come True / It Will Come True

Profil Judul: Everything Will Come True / It Will Come True Judul Asli: 다 이루어질지니…

11 bulan ago

Officer Black Belt

Profil Judul: Officer Black Belt Judul Asli: 무도실무관 (Mudosilmugwan) Genre: Aksi-Komedi Tanggal Tayang: 2024 Durasi…

11 bulan ago

Daftar Peserta Singles Inferno 3, Lengkap dengan Akun Instagramnya

Reality show kencan Korea Selatan (Korsel) populer Netflix, Single's Inferno, akhirnya kembali dengan musim ketiganya!…

11 bulan ago

Yuk, Kenalan Sama Brosis dari para Member ENHYPEN

  ENHYPEN adalah boy group Korea Selatan (Korsel) yang terbentuk melalui kerja sama antara Belift…

11 bulan ago

DV.OL

Punya fakta menarik lainnya tentang DV.OL? Tulis di kolom komentar ya!

11 bulan ago

NCHIVE

Punya fakta menarik lainnya tentang NCHIVE? Tulis di kolom komentar ya!

11 bulan ago

Website ini menggunakan cookies.