in ,

LOVELOVE

Kim Myung Soo (L INFINITE)

Biodata, Profil, dan Fakta Lengkap Kim Myung Soo

Kim Myung Soo
Management Isang

Biodata Kim Myung Soo

  • Nama asli : 김명수 (Kim Myung Soo) 
  • Nama panggung : 엘 (L) 
  • Kebangsaan : Korea Selatan 
  • Tanggal lahir : 13 Maret 1992 
  • Zodiak : Pisces 
  • Shio : Monyet 
  • Tinggi badan : 180 cm 
  • Berat badan : 65-70 kg 
  • Golongan darah : O
  • Agensi : Management Isang (Management 2Sang)
  • Debut : 2010
  • SNS : IG kim_msl, VLive KIM MYUNG SOO (L), Youtube 묭묭튜브, Twitter @KIMMYUNGSOO_1

Fakta tentang Kim Myung Soo

  • Kim Myung Soo adalah penyanyi sekaligus aktor kelahiran Seongdong-gu, Seoul. 
  • Anggota keluarga nya adalah orang tua dan adik laki-laki bernama Kim Moon Soo. 
  • Dia juga punya seekor kucing yang diberi nama Byeol. 
  • Ukuran kaki nya adalah 235 mm.
  • Kepribadian MBTI nya adalah ISTJ. 
  • Dia tidak suka makan makanan seafood yang mentah dan makanan Cina (Chinese food). 
  • Hobinya adalah fotografi dan bersih-bersih. 
  • Myung Soo menempuh pendidikan di Seoul Kyungdong Elementary School, Kyungil Middle School, dan Deoksu High School. 
  • Setelahnya, dia mengambil jurusan Fotografi di Ahyeon Industrial Information School. 
  • Tak hanya sekali, Kim Myung Soo juga berkuliah di dua universitas untuk jenjang Sarjana nya. Yaitu di Daekyeung University dan Hoseo University untuk jurusan Musik Terapan. 
  • Dia juga melanjutkan ke jenjang Master di jurusan Musik Terapan Universitas Sejong University Graduate School of Convergence Arts. 
  • Saat SMA, dia mendapat kesempatan street cast untuk masuk ke Woollim Entertainment. 
  • Pada Juni 2010 dia pun debut sebagai idol bersama grup INFINITE
  • Dengan nama panggung “L” (엘), dia menempati posisi vokalis dan visual
  • Debutnya dalam akting adalah pada tahun 2011 dalam sebuah drama Jepang berjudul Jiu
  • Menurut para member INFINITE, dia tidak banyak berolahraga. 
  • Dia pernah menerbitkan photo book/photo essay hasil karyanya, berjudul L’s Bravo Viewtiful pada Mei 2013 dan L’s Bravo Viewtiful part 2 pada September 2013. 
  • Kim Myung Soo menjalani wajib militer pada 22 Februari 2021 dan akan keluar pada 21 Agustus 2022.
  • Nama julukannya antara lain New Guy, Myongmyongi, Cold City Man, Myungsol. 
  • Kim Myung Soo bisa bermain gitar dan gitar elektrik. 
  • Dia juga pernah membuat lagunya sendiri untuk para fans pada akhir 2012.
  • Dia lebih suka dipuji tentang kemampuannya daripada sekedar wajah tampannya. 
  • Myung Soo adalah penggemar TVXQ
  • Sebelum debut, dia suka membaca komik. 
  • Dia juga suka menonton anime. 
  • Pada Desember 2011-maret 2012, dia pernah belajar dan berlatih voice acting untuk tampil sebagai pengisi suara dalam drama web animasi Welcome to the Wara Store
  • Kim Myung Soo merilis lagu solo pertamanya berjudul Memory pada januari 2021, sebelum dia menjalankan wajib militer nya.
  • Pada 21 Desember 2020, dia ditunjuk sebagai “Honorary Secret Investigator” pada Anti-Corruption and Civil Rights Commission. Ini bersamaan dengan tayang perdana drama Royal Secret Agent yang dia bintangi. 
  • Pada 10 juni 2021, diterbitkan photo book solo “Kim Myungsoo With My Sunday” di Jepang. 

Film 

  • Mr. Shark (2016) 

Drama 

  • Royal Secret Agent (2021-2021 / KBS2) sebagai Sung Yi Gyum
  • Welcome (2020 / KBS2) sebagai Hong-jo
  • Angel’s Last Mission: Love (2019 / KBS2) sebagai Kim Dan
  • Ms. Hammurabi (2018 / JTBC) sebagai Im Ba-reun
  • The Emperor: Owner of the Mask (2017 / MBC) sebagai Lee Sun
  • Drama Spesial “One More Time” (2016 / KBS2, KBS Japan & Netflix) sebagai Yoo Tan
  • My Catman (web drama – 2016 / Tencent & MBC) sebagai Jung Ho-yeon 
  • The Time We Were Not in Love (2015 / SBS) sebagai Ki Sung-jae (kameo)
  • My Lovely Girl (2014 / SBS) sebagai Shi-woo 
  • Cunning Single Lady (2014 / MBC) sebagai Gil Yo-han
  • Master’s Sun (2013 / SBS) sebagai Joo Joong-won muda 
  • What is Mom? (2012 / MBC) sebagai Kim Myung-soo
  • Salamander Guru and The Shadows (2012 / SBS) sebagai Kim Myung Soo (kameo)
  • Flower Band (2012 / tvN) sebagai Lee Hyun-soo
  • Welcome to the Wara Store (animasi – 2011 / Tooniverse) sebagai pengisi suara 
  • Jiu (drama Jepang – 2011 / TV Asahi) sebagai Jiu 

Teater 

  • The Meisa’s Song (musikal militer – 2021) sebagai Yeon Jun-seok 

Variety Show & Program Acara  

  • Guerrilla Date (2019) 
  • Secrets of Wildlife (2018) bersama Lee Sung-yeol
  • Knowing Bros (2018) sebagai tamu bersama Go A Ra 
  • Korean Music Wave in Fukuoka (2016) sebagai MC
  • King of Mask Singer (2016) sebagai kontestan
  • Celebrity Bromance Season 6 (2016) besama Kim Min Seok 
  • KCON 2015 Japan × M COUNTDOWN (2015) sebagai MC 
  • SBS Gayo Daejeon (2014) sebagai MC
  • Family’s Dignity: Full House (2014)
  • Show! Music Core (2014, 2013) sebagai MC spesial 
  • SBS Inkigayo (2014) sebagai MC spesial
  • Running Man (2013) 
  • Radio Star (2012) 
  • Youth Invincible Season 2 (2012) 

Lagu 

  • Memory by Kim Myung Soo (L) (2021)
  • The Nights That I Miss You (OST Angel’s Last Mission: Love – 2019)
  • Reminisce (INFINITE Album “Top Seed” – 2018) sebagai penyanyi & penulis lagu
  • It’s Okay Even If It’s Not Me (OST The Emperor: Owner of the Mask – 2017)
  • Go Get Her with Park Jae-jung (King of Mask Singer – 2016)
  • In the Rain (King of Mask Singer – 2016)
  • It’s All For You (2013) sebagai penyanyi & penulis lagu  
  • Love U Like U with Kim Yerim (OST Flower Band – 2012)  

Musik Video 

  • Love Blossom by K.WILL (2013)
  • 60 seconds by Kim Seongkyu (22012)
  • Run by Epik High (2010) 

Radio 

  • Kanghanna’s Volume Up (2020) sebagai tamu 
  • Lee Su-ji’s Song Plaza (2019) sebagai tamu 
  • K-POP PLANET (2015) sebagai DJ 

Penghargaan 

2019

  • Asia Model Award – Popular Star (Actor) 
  • KBS Drama Awards – Best New Actor (Angel’s Last Mission: Love), K-Drama Hallyu Star, dan Best Couple Award (dengan Shin Hye-Sun) 

2018

  • Asia Artist Awards – Best Icon 

2017

  • MBC Drama Awards – Popularity Award, actor dan Best Character Award, Fighting Spirit Acting (The Emperor: Owner of the Mask) 
  • Seoul Webfest Awards – Special Award (My Catman) 

Via Kepoper.com 

What do you think?

Sunbae

Written by little-a

VisualContent Author

Tinggalkan Balasan

Royal Secret Agent

Film Korea Midnight

Midnight