Bahasa Korea

Belajar Bahasa Korea Selamat Malam – Gunakan Tujuh Kalimat Ini

Chingudeul, dalam Bahasa Korea sering ada beberapa kalimat berbeda yang punya maksud pengucapan yang sama. Seperti beberapa waktu lalu kita sudah tau beragam kalimat untuk memberikan semangat, ucapkan terima kasih, dan menjawab sama-sama. Kali ini giliran kita belajar Bahasa Korea selamat malam dengan tujuh frasa berikut. 

Sumber: 90Daykorean

1. 안녕히 주무세요 – Annyeonghi Jumuseyo

Kalimat ini sudah pernah kita bahas dalam artikel tentang ucapan yang memiliki “pasangan”. Mengucapkan selamat malam dengan kalimat ini kita tujukan kepada orang tua dan orang yang kita hormati. Selain berarti selamat malam, kalimat ini juga berarti selamat tidur. Karena penggunaan kata 주무세요 (jumuseyo), bentuk hormat dari 자다 (jada) = tidur.  

2. 좋은밤 되세요 – Joheunbam Doeseyo

Kalau kalimat 좋은밤 되세요 (joheunbam doeseyo) juga masih sebagai bahasa sopan meskipun tidak sekaku kalimat pertama di atas. Belajar Bahasa Korea selamat malam dengan kalimat ini tidak bisa diucapkan saat mau tidur. Jadi hanya bisa bermakna selamat malam. Artinya adalah “have a good night”.

 

Sumber: M.MTN  

3. 좋은밤 보내세요 – Joheunbam Bonaeseyo

Serupa dengan poin di atas, 좋은밤 보내세요 (joheunbam bonaeseyo) juga hanya berarti selamat malam. Kalimat ini sebagai penggunaan bahasa sopan tapi dalam suasana yang lebih santai. Arti harfiahnya “selamat melewati malam yang indah”. 

4. 잘주무세요 – Jaljumuseyo

Sudah tahu kata 주무세요 (jumuseyo) kan. Nah, ucapan 잘주무세요 (jaljumuseyo) juga masih sopan dan hormat. Belajar Bahasa Korea selamat malam dengan kata ini dapat diucapkan kepada yang lebih tua tapi yang cukup dekat dengan kita. Maka ucapan ini terasa lebih santai.

Sumber: Chosun

5. 잘자요 – Jaljayo

잘자요 (Jaljayo) adalah ucapan selamat malam sekaligus selamat tidur kepada yang seusia dengan kita. Kalau 잘자 (jalja) jadi bahasa yang tidak sopan dan hanya diucapkan kepada yang lebih muda. 

6. 굿 나잇 – Gut Nait

Orang Korea juga sering pakai Konglish kan. Nah, dua poin terakhir kita belajar Bahasa Korea selamat malam dengan istilah Konglish. Dengar pengucapannya saja kita sudah tahu kalau ini dari Bahasa Inggris “good night”. Mereka biasa menulis kata-kata Inggris dengan Hangeul. 

Sumber: News1

7. 굿 밤 – Gut Bam

Kalau 굿 밤 (gut bam) ya gabungan dari kata “good” dengan “bam” alias malam. Jadi artinya sama juga good night atau selamat malam. Ucapan selamat malam dengan 굿 나잇 (gut nait) dan 굿 밤 (gut bam) sebaiknya hanya diucapkan kepada yang lebih muda atau sahabat akrab karena termasuk bahasa tidak sopan. 

Via kepoper.com

little-a

Recent Posts

Everything Will Come True / It Will Come True

Profil Judul: Everything Will Come True / It Will Come True Judul Asli: 다 이루어질지니…

1 tahun ago

Officer Black Belt

Profil Judul: Officer Black Belt Judul Asli: 무도실무관 (Mudosilmugwan) Genre: Aksi-Komedi Tanggal Tayang: 2024 Durasi…

1 tahun ago

Daftar Peserta Singles Inferno 3, Lengkap dengan Akun Instagramnya

Reality show kencan Korea Selatan (Korsel) populer Netflix, Single's Inferno, akhirnya kembali dengan musim ketiganya!…

1 tahun ago

Yuk, Kenalan Sama Brosis dari para Member ENHYPEN

  ENHYPEN adalah boy group Korea Selatan (Korsel) yang terbentuk melalui kerja sama antara Belift…

1 tahun ago

DV.OL

Punya fakta menarik lainnya tentang DV.OL? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

NCHIVE

Punya fakta menarik lainnya tentang NCHIVE? Tulis di kolom komentar ya!

1 tahun ago

Website ini menggunakan cookies.