in

Kakao – Pemilik Daum Berencana Menghapus Kolom Komentar untuk Sementara di Berita Hiburan

Kakao mengumumkan hari ini, bahwa mereka memutuskan untuk sementara menghapus komentar berita di bagian hiburan dan tidak memberikan istilah pencarian yang relevan untuk kata kunci orang.

Yoo Min-soo dan Cho Soo-yong, co-chairman Kakao, mengadakan konferensi pers darurat di kantor Kakao di Seongnam Pangyo, Gyeonggi-do, dan mengumumkan rencana untuk mereformasi berita dan layanan pencarian.

“Ada banyak pendapat bahwa tingkat pemberian komentar jahat dalam kolom berita hiburan telah menyebabkan peningkatan gangguan mental masyarakat,” kata Kakao. “Selain niat awal untuk memberi pengguna berbagai informasi dan kenyamanan pencarian, istilah pencarian terkait juga dinilai memberi efek samping seperti pelanggaran privasi dan pencemaran nama baik secara serius.”

Posisi Kakao di sini adalah mencari cara untuk secara mendasar meningkatkan layanan komentar positif, dimulai dengan tindakan ini.

Kakao berkata, “Kami secara teknis akan meningkatkan layanan komentar dan mengoperasikan kebijakan komentar dengan standar yang lebih ketat pada ujaran kebencian. Istilah yang relevan dalam pencarian juga akan dihilangkan untuk masalah privasi dan kehormatan. Pencarian dalam waktu nyata juga akan ditata ulang untuk mewujudkan tujuan awalnya yaitu dengan cepat berbagi peristiwa penting seperti bencana, dan untuk mengetahui apa yang diminati pengguna lain. Kami akan membuka dan meninjau semua kemungkinan, termasuk penghapusan layanan pencarian dalam waktu nyata. ”

Kakao juga menambahkan, “Kami telah memutuskan untuk membuat layanan konten berbasis langganan yang hanya dapat dilakukan oleh Kakao, dan kami telah mulai mempersiapkan platform baru yang sesuai.”

Sungguh suatu pilihan yang tepat ya guys, mengingat komentar jahat sangat berakibat fatal untuk kesehatan mental publik figur.

Source: 10asia

What do you think?

Sunbae

Written by Kiki

Post MakerContent AuthorVisual

Tinggalkan Balasan

Quiz: Cari Tahu Siapa Karakter Cewek di ‘Extraordinary You’ yang Kamu Banget!

Ahn Yujin IZ*ONE Memutuskan untuk Drop Out dari Sekolah untuk Fokus ke Grupnya