in ,

LOVELOVE

Fly, Again

Pemain, Sinopsis, dan Fakta Drama Korea Fly, Again

Drama fly again poster

Profil

  • Judul: Fly, Again / Fly Back
  • Judul Asli: 다시, 플라이 (Dasi Peullai)
  • Genre: Musik, Sekolah, Drama
  • Tanggal Tayang: 13 November – 15 Desember 2021
  • Jam Tayang: Rabu & Sabtu, 09:00 KST
  • Jumlah Episode: 10
  • Saluran TV: KakaoTV
  • Distributor Internasional: WeTV, Viki
  • Pemain: Hyungwon MONSTA X, Kim Myung Ji, Park Eun Hye, Tony Ahn
  • Sutradara: Oh Chung Pung, Oh Hwan Min
  • Penulis Skenario: Jang Kyung Rim
  • Rating Penayangan Tertinggi: N/A

Sinopsis

Drama Fly Again Mengisahkan tentang seorang penari jenius yang tak jadi mengejar mimpinya, Han Yo Han (Hyungwon MONSTA X) pindah ke SMA baru dan bertemu On Ji Min (Kim Myung Ji), siswi jenius dalam semua mata pelajaran yang selalu berusaha mendapatkan peringkat pertama.

Sebuah drama musikal di mana “Villains” – klub tari K-Pop yang selalu ditolak di setiap cara untuk menjadi idola K-Pop, menyadari mimpi mereka dengan segala semangat yang ada.

Pemain

drama fly again

Karakter: Han Yo Han
Pemeran: Hyungwon MONSTA X
Drama lain dari Hyungwon MONSTA X: High-end Crush (2015), Please Find Her (2017), Bad Papa (2018), dll.

drama fly again

Karakter: On Ji Min
Pemeran: Kim Myung Ji
Drama lain dari Kim Myung Ji: Mood Maker (2018), Class of Lies (2019), True Beauty (2020), dll.

Karakter: Goo Song Yi
Pemeran: Park Eun Hye
Drama lain dari Park Eun Hye: Mystic Pop-Up Bar (2020), High Class (2021), The King’s Affection (2021), dll.

Karakter: Yoo Min Hyuk
Pemeran: Tony Ahn
Drama lain dari Tony Ahn: Reply 1997 (2012), Melting Me Softly (2019), Hanging On (2020), dll.

Daftar Lengkap Pemain Drama Fly Again

  • Kim Ha Jun sebagai Kim Geun Shik
  • Moon Jung Gi sebagai Yoon Tae Ha
  • Lee Seung Heon sebagai Baek Do Young
  • Bae Hyeon Jun sebagai Gu Chang Hwi
  • Woo Han Moe sebagai Lee Ken
  • Soo Min sebagai penyiar pertunjukan bakat
  • Park Su Min sebagai Cherry
  • Kim Hye Eun sebagai Kim Jin Hee (Guru tari)
  • Im Dae Ho
  • Park Se Joon
  • Jo Yi Haeng

Bagan Hubungan Karakter

drama fly again

Menurut bagan hubungan karakter drama Fly Again di atas, di SMA Seni Hanbit tempat Han Yo Han sekarang bersekolah ada sebuah klub tari bernama “Villains”. Dia kemudian bergabung dengan klub ini. Han Yo Han merasa dia dan para anggota “Villains” memiliki semangat yang sama dalam meraih mimpi mereka.

Suatu hari, Yo Han kemudian bertemu On Ji Min, siswi jenius yang pintar dalam hal akademik. Orang tuanya selalu meminta Ji Min agar belajar dan terus mendapatkan nilai bagus, namun Ji Min memiliki mimpi lain sebagai idola K-Pop.

Apakah keduanya bisa mewujudkan mimpi masing-masing meski banyak rintangan di hadapan mereka?

Original Soundtrack

  • Ben (벤) – Conversation of Dream (꿈의 대화)
  • VILLAINZ (빌런즈) – IDOL
  • VILLAINZ (빌런즈) – Fly High
  • VILLAINZ (빌런즈) – Diving (세상으로)
  • VILLAINZ (빌런즈) – Faker

Nominasi dan Penghargaan

N/A

Video Cuplikan

Serba-serbi

  • Drama Fly Again jadi drama pertama di mana Hyungwon dan Kim Myung Ji jadi pemeran utama.
  • Tony Ahn yang merupakan idola K-Pop generasi pertama dan anggota grup H.O.T mencoba berakting untuk pertama kali di drama ini.
  • Fly, Again dapat ditonton di platform WeTV untuk area Indonesia.
  • Jika Hyungwon adalah seorang member grup K-Pop, Kim Myung Ji dulunya pernah debut di grup Tiny-G tahun 2012 dan berhenti tahun 2014.

Via: kepoper.com

What do you think?

-1 points
Upvote Downvote
Idol

Written by StumbledUpon99

Content Author

Tinggalkan Balasan

Choi Daniel profil biodata drama

Choi Daniel

fly high butterfly

Fly High Butterfly