Aktor sekaligus member ASTRO Cha Eunwoo secara positif mempertimbangkan tawaran untuk membintangi drama berjudul ‘Island’. Seorang perwakilan dari agensi Cha Eunwoo yakni Fantagio mengatakan pada tanggal 2 bahwa Cha Eunwoo secara sedang mempertimbangkan untuk tampil di drama baru ‘Island’.
Sebelumnya, pada pagi ini, sebuah outlet berita melaporkan bahwa Cha Eunwoo akan memerankan tokoh Kang Chanhyuk (Yohan Skelp), seorang pendeta pengusir setan yang nyentrik dalam drama baru OCN berjudul ‘Island’. Drama ini rencananya akan ditayangkan pada paruh kedua tahun 2021. Jika Cha Eunwoo menerima tawaran casting pada drama ‘Island’, Ia akan beradu akting dengan Seo Yeji dan Kim Namgil.
Kabar ini mendapat banyak perhatian dari penikmat drama, akankah Cha Eunwoo mangambil tantangan baru dengan berperan sebagai pendeta pengusir setan. Para penggemar juga menantikan apakah Cha Eunwoo bakal melengkapi lineup drama ini bersama Kim Namgil dan Seo Yeji.
Sebelumnya, Cha Eunwoo memerankan karakter utama Lee Sooho dalam drama tvN ‘True Beauty’, yang tamat bulan lalu. Melalui penampilannya di drama ini, ia mendapat sambutan hangat dari pemirsa.
(Sumber: Hankookilbo via Kepoper.com)