in , ,

4 Hal yang Harus Kamu Ketahui tentang Jung Sung Il, Pemeran Ha Do Yeong The Glory

jung sung il the glory
source: si.micael0203

Jika kamu sudah nonton  drama The Glory, ada satu karakter yang tidak pernah lepas dari perhatian, yaitu Jung Sung Il. Dalam drama ini, ia berperan sebagai Ha Do Yeong, suami dari Park Yeon Jin (Lim Ji Yeon). Selain karena pembawaannya yang maskulin, ia menarik perhatian karena chemistry-nya yang nyata dengan Song Hye Kyo. Pria berzodiak Aquarius tersebut diketahui lahir pada 3 Februari 1980. Meski sudah berusia 44 tahun, ia tetap memukau penonton dengan visualnya yang menawan. Bagi kamu yang ingin tahu lebih banyak tentangnya, langsung saja simak empat hal menarik dari Jung Sung Il The Glory.

1. Dianggap sebagai blue chip di dunia teater

source: smtown.com

Sebelum debut akting di layar kaca, Jung Sung Il sudah lebih dulu terjun sebagai aktor di dunia teater. Ia  pertama kali muncul dalam drama teater A Praise of Youth pada 2000.

Dia telah dikenal sebagai aktor andalan di Daehangno, Seoul, yang terkenal sebagai tempat pertunjukkan teater. Belum lama ini, Sung Il berperan sebagai Oh Jung Jin dalam drama teater berjudul Beautiful Sunday. Dari 2020 hingga 2022, ia juga berperan sebagai Sunny Boy di Mio Fratello, yang meraih kesuksesan box-office. Karya teater Sung Il lainnya yang tak kalah populer di media sosial saat ini adalah Unchain.

 

2. Satu agensi dengan Moon Ga Young, Woo Do Hwan, dan Hwang In Yeop

source: si.micael0203

Pada 2020, Jung Sung Il The Glory menandatangani kontrak eksklusif dengan KeyEast Entertainment. Sebagai salah satu agensi paling terkemuka di Korea Selatan, KeyEast adalah rumah bagi beberapa aktor dan aktris Korea Selatan, mulai dari Moon Ga Young , Kim Seo Hyung, Woo Do Hwan, Kim Eui Sung, dan Hwang In Yeop.

3. Mulai aktif bermain layar lebar pada 2008

jung sung il the glory

Jung Sung Il The Glory terjun di dunia layar lebar pada 2008 melalui film A Frozen Flower sebagai penjaga kerajaan. Selain itu, ia juga berperan dalam beberapa film terkenal lainnya, termasuk The Con Artists (2014), The Chase (2017), dan Project Wolf Hunting (2022).

Pada 2009, ia menjadi bagian dari pemeran pendukung dalam drama saeguk, The Return of Iljimae. Sung Il semakin terkenal melalui perannya dalam drama Women Of 9.9 Billion (2019), Birthcare Center (2020), dan Bad And Crazy (2021).

4. Penulis The Glory mengakui bakatnya

jung sung il the glory
source: si.micael0203

Penulis The Glory, Kim Eun Sook memuji penggambaran Jung Sung Il The Glory saat memerankan karakter Ha Do Yeong.

“Sung Il bisa menjadi sangat dingin tapi bisa menjadi sangat baik ketika tersenyum. Itulah dualitas yang dia miliki dan dia melakukannya dengan sangat baik, memerankan karakter ini. Sung Il adalah orang yang benar-benar terbalik. Dan kemarahannya digambarkan dengan sangat baik. Dia memiliki suara yang sangat bagus sehingga tidak masalah bagaimana aku menulis naskah untuk drama ini,” kata sang penulis dalam konferensi pers The Glory.

 

Via Kepoper.com

What do you think?

Sunbae

Written by little-a

VisualContent Author

Tinggalkan Balasan

drama the escape of the seven

The Escape of the Seven

drama dominant species

Dominant Species