in

Hyena

Pemain, Sinopsis, dan Fakta Drakor Hyena

Namu Wiki

PROFIL 

  • Judul : Hyena
  • Judul Asli : 하이에나 (Haiena)
  • Genre : Hukum, Komedi, Drama, Romansa 
  • Tanggal Tayang : 21 Februari – 11 April 2020
  • Waktu Tayang : Jumat-Sabtu, 22.00 KST
  • Jumlah Episode : 16 
  • Saluran TV : SBS
  • Distributor Internasional : Netflix
  • Pemain : Kim Hye Soo, Ju Ji Hoon 
  • Director : Jang Tae Yoo
  • Penulis Skenario : Kim Roo Ri
  • Rating Penayangan Tertinggi : 14.6%

 

SINOPSIS 

Drama Korea Hyena menceritakan sepak terjang pengacara wanita jagoan dan pengacara pria elit dalam mencari klien serta menangani kasus. Mereka berdua memiliki gaya dan cara kerja yang saling bertolak belakang namun akhirnya dituntut dapat bekerja sama dalam sebuah kasus. 

Jung Geum Ja (Kim Hye Soo) adalah pendiri Firma Hukum Chung. Wanita yang memiliki sepak terjang seperti hyena ini dapat mencari klien dan menangani kasus dengan cara yang diluar aturan, bahkan mampu melakukan segala cara untuk mencapai tujuan nya. Namun dia selalu handal dalam menyelesaikan kasus. 

Yoon Hee Jae (Ju Ji Hoon) merupakan seorang pengacara tampan dan elit yang bekerja untuk firma hukum besar, Firma Hukum Song & Kim. Karakternya yang sering bersikap self-proclaimed sebenarnya sangat berbeda dengan Jung Geum Ja. Tak disangka, di masa lalu dia jatuh dalam rayuan Jung Geum Ja dan menjalin hubungan romantis. 

Dan kini, Jung Geum Ja disewa oleh Firma Hukum Song & Kim untuk menyelesaikan sebuah kasus hukum, menempatkannya harus mampu berpartner secara profesional dengan Yoon Hee jae. 

 

PEMERAN 

Hyena

Karakter : Jung Geum Ja / “Kim Hee Sun” / Jung Eun Young
Pemain : Kim Hye Soo
Drama lain dari Kim Hye Soo : Juvenile Justice, Signal, The Queen of Office, Jang Hee Bin, The Face Reader (film)

Hyena

Karakter : Yoon Hee Jae
Pemain : Ju Ji Hoon
Drama lain dari Ju Ji Hoon : Kingdom: Crown Prince, Jirisan, Kingdom Season 2, Item, Kingdom, Medical Top Team, Along With the Gods (film) 

 

Daftar Lengkap Pemain Hyena 

  • Lee Kyung Young sebagai Song Pil Joong
  • Kim Ho Jung sebagai Kim Min Joo
  • Song Young Kyu sebagai Ma Suk Goo
  • Jun Suk Ho sebagai Ga Gi Hyuk
  • Hyun Bong Shik sebagai Kim Chang Wook
  • Park Se Jin sebagai Boo Hyun Ah
  • Jung Ji Hwan sebagai Na Yi Joon
  • Jung Dong Geun sebagai Choo Don Shik
  • Oh Kyung Hwa sebagai Lee Ji Eun
  • Hwang Bo Ra sebagai Shim Yoo Mi
  • Hong Ki Joon sebagai Park Joo Ho
  • Park Bo In sebagai Kim Sang Mi
  • Kim Seo Yeon sebagai sekretaris 
  • Lee Ki Chan sebagai Kwon Yong Woon
  • Lee Hwang Ui sebagai Yoon Chung Yeon
  • Kim Young Jae sebagai Yoon Hyuk Jae
  • Uhm Ja Yoon sebagai sekretaris 

 

Kameo dan Penampilan Spesial Hyena 

  • Oh Kyung Hwa sebagai Lee Ji Eun 
  • Ji Hyun Joon sebagai Ha Chan Ho 
  • Lee Do Kyung sebagai Ketua Ha 
  • Lee Joo Yeon sebagai Seo Jung Hwa
  • Park Soo Young sebagai Jo Woo Suk 
  • Kim Young Ah sebagai Ha Hye Won 
  • Park Mi Sook sebagai Lee Seo Woo
  • Jo Deok Hee sebagai Mi No
  • Lee Soo Geun sebagai selebriti (komedian) 
  • Jung Mi Ae sebagai selebriti
  • Kim Han Su sebagai Ha Joon Ho
  • Choi Won Young sebagai Gong Hyun Gook
  • Joey Albright sebagai Joe 
  • Han Joon Woo sebagai Kim Young Joon
  • Im Ga Young sebagai Jung Eun Young
  • Park Geon Rak sebagai Lee Eun Chang
  • Kim Kyung Min sebagai Kang Seung Muk
  • Moon Ye Won sebagai Baek Woon Mi 

 

BAGAN HUBUNGAN KARAKTER 

Hyena

Dalam cerita “Hyena”, Jung Geum Ja adalah seorang pengacara yang menjalankan Firma Hukum Chung. Sedangkan Yoon Hee Jae menjadi pengacara yang bekerja untuk firma hukum besar, Song & Kim Law Firm. Mereka berdua pernah “menjalin” suatu hubungan romantis di masa lalu. Namun kini mereka harus bekerja sama sebagai tim untuk sebuah kasus. Jung Geum Ja memiliki seorang sekretaris bernama Lee Ji Eun. Dan di Song & Kim Law Firm ada para Direktur, pengacara senior, dan pengacara junior yang terlibat dalam tim. Yang menjadi klien utama tim mereka adalah dari Issume Group. 

 

ORIGINAL SOUNDTRACK 

  • HYENA by Yeo Eun (Melody Day)
  • On This Path to You by Byun Baek Hyun
  • Dear, Dear, My Dear by Ben
  • Hyena by Giriboy
  • FREAK by Lee Bo Ram
  • I Am You by Jung Seung Hwan
  • Far away by Shin Ji Hoon
  • Today Like Yesterday by Hyojung (Oh My Girl)
  • Always Be Around by DK
  • If We Can’t See Each Other From Tomorrow On by Han Seungwoo (VICTON

 

NOMINASI & PENGHARGAAN

2020

  • 2nd Asia Contents Awards – Excellence Award (Kim Hye Soo)
  • SBS Drama Awards – Top Excellence Award, Actor in a Miniseries Genre/Action Drama (Ju Ji Hoon)

 

VIDEO CUPLIKAN 

Trailer 

Highlight 

 

SERBA-SERBI 

  • Penayangan Hyena menggantikan slot tayang Hot Stove League yang kemudian dilanjutkan dengan penayangan The King: Eternal Monarch. 
  • Pemeran wanita utama sempat ditawarkan kepada aktris Song Hye Kyo namun ditolak. 
  • Rencana awal, Hyena dijadwalkan tayang di KBS2 TV pada November 2019.
  • Aktris Kim Hye Soo tampil kembali setelah 4 tahun sejak drama Signal

 

Via kepoper.com 

What do you think?

Sunbae

Written by little-a

VisualContent Author

Tinggalkan Balasan

Twenty-Five Twenty-One

Twenty-Five Twenty-One

Woo Do Hwan Hunting Dogs

3 Fakta Menarik tentang Drama Terbaru Woo Do Hwan “Hunting Dogs”