in ,

Lee Honey (Lee Ha Nee)

Biodata, Profil, dan Fakta Lengkap Lee Honey

Biodata Lee Honey

  • Nama Panggung: Lee Honey
  • Nama Asli: Lee Ha Nee (이하늬)
  • Ulang Tahun: 2 Maret 1983
  • Zodiak: Pisces
  • Shio: Babi
  • Tinggi Badan: 173 cm
  • Berat Badan: 56 kg
  • Golongan Darah: B
  • Facebook: saram.leehanee
  • Instagram: @honey_lee32

Fakta tentang Lee Honey

  • Lee Honey adalah aktris asli Korea.
  • Dia adalah lulusan Seoul National University jurusan Musik Tradisional dengan nilai tinggi.
  • Dia juga lulus master dari kampus yang sama.
  • Dia berada di bawah agensi Saram Entertainment dan William Morris Endeavor.
  • Dia merupakan pemenang Miss Korea 2006 dan menjadi runner-up ketiga di Miss Universe 2007.
  • Dia juga dinobatkan jadi Miss Grand Slam 2007.
  • Lee Honey adalah anak kedua dari tiga bersaudara.
  • Dia memiliki kakak perempuan dan adik laki-laki.
  • Ayahnya bernama Lee Sang Eob yang memiliki jabatan tinggi di NIS (Badan Intelijen Korsel).
  • Ibunya bernama Moon Jae Suk yang bergelar PhD di Sejarah Musik Korea merupakan profesor di Ewha Woman University.
  • Ibunya juga Kepala Gimhae City Gayageum Orchestra.
  • Kakaknya yang bernama Lee Seul Gi adalah anggota KBS Orchestra of Traditional Korean Music.
  • Pamannya bernama Moon Hee Sang adalah seorang politisi.
  • Lee Honey merupakan seorang pemain gayageum profesional.
  • Dia sudah merilis 4 CD dan keliling ke 25 negara bermain gayageum.
  • Dia tampil di acara penutupan Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang 2018.
  • Dia pernah jadi bintang MV Dynamic Duo – ‘Jam’.
  • Tahun 2008, dia melakukan debut di teater musikal.
  • Tahun 2009 tampil di drama pertamanya berjudul ‘The Partner’.
  • Tahun 2013, Lee Honey dikonfirmasi berpacaran dengan Yoon Kye Sang, sayangnya tahun 2020 mereka putus dan Yoon Kye Sang pindah ke agensi lain (mereka di agensi yang sama).
  • Dia memiliki sabuk hitam tingkat ketiga Taekwondo.
  • Dia suka scuba diver dan bermain ski.
  • Dia beragama Kristen.
  • Dia vegetarian.
  • Dia sering melakukan donasi kemanusiaan.

Film

  • Dream | (2022) – Byeom Sam
  • Phantom | (2021) – Park Cha Kyung
  • Alien | (2021)
  • Black Money | (2019) – Kim Na Ri
  • Extreme Job | (2019) – Detektif Jang
  • The Bros | (2017) – Oh Ro Ra
  • Heart Blackened | (2017) – Yoo Na
  • Fabricated City | (2017) – manajer kantor hukum Min Chun Sang
  • Lost in the Moonlight | (2016) – (suara saja)
  • Sori: Voice From The Heart | (2016) – Ji Yeon
  • Tazza: The Hidden Card | (2014) – President Woo
  • Behind the Camera | (2013) – dirinya sendiri
  • I am the King | (2012) – Soo Yeon
  • Deranged | (2012) – Yeon Joo (pacar Jae Pil)
  • Hit | (2011) – Seon Nyeo

Serial Drama

  • One the Woman | (SBS / 2021) – Jo Yeon Joo / Kang Mi Na
  • Be Melodramatic | (JTBC / 2019) – aktris di drama (ep.1)
  • The Fiery Priest | (SBS / 2019) – Park Kyung Sun
  • The Rebel | (MBC / 2017) – Jang Nok Soo
  • Come Back Mister | (SBS / 2016) – Song Yi Yeon
  • Shine or Go Crazy | (MBC / 2015) – Hwang Bo Yeo Won
  • Modern Farmer | (SBS / 2014) – Kang Yoon Hee
  • Don’t Look Back : The Legend of Orpheus | (KBS2 / 2013) – Jang Young Hee
  • Immortal Classic | (Channel A / 2012) – Seo Young Joo
  • Iron Daughters-in-Law | (MBC / 2011) – Kim Yeon Jung
  • Pasta | (MBC /2010) – Oh Se Young
  • The Partner | (KBS2 / 2009) – Kim Jeong Won

Penghargaan

2019 SBS Drama Awards

  • Best Actress (“The Fiery Priest”)

2019 (40th) Blue Dragon Film Awards

  • Popularity Award

2017 MBC Drama Awards

  • Best Actress (“The Rebel”)

2017 (1st) The Seoul Awards

  • Best Supporting Actress (“The Rebel”)

2017 (10th) Korea Drama Awards

  • Best Actress (“The Rebel”)

2014 51st Grand Bell Awards

  • Popularity Awards (“Tazza: The Hidden Card”)

2011 MBC Drama Awards

  • Best New Actress (“Iron Daughters-in-Law”)

Punya fakta menarik lainnya tentang Lee Honey? Tulis di kolom komentar ya!

What do you think?

Idol

Written by StumbledUpon99

Content Author

Tinggalkan Balasan

extreme job

Extreme Job

Lee Dong Hwi